Rebound.co.id - Ruang VVIP Prof dr. Imanoedin Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Blambangan, menyediakan pengalaman perawatan kesehatan yang berbeda. Pasien lebih fokus dengan pemulihan kesehatan, keluarga lebih nyaman dengan fasilitas terbaik.
Ruang VVIP dr. Imanoedin RSUD Blambangan, yang beridiri tegak di sekitar bangunan rumah sakit terbaik di Banyuwangi, dirancang untuk kenyamanan dan kepuasan pasien. Desain bangunan khas etnik Banyuwangi, fasilitas dan perlengkapan medis yang canggih menjadi pilihan utama saat melakukan perawatan kesehatan.
Setiap kamar dilengkapi dengan kamar mandi pribadi yang dilengkapi dengan shower heater, connector room, tempat tidur untuk pasien serta penunggu pasien, ada juga sofa yang nyaman yang disediakan untuk penunggu pasien, dan terdapat mini kitchen yang disediakan disetiap kamar.
Setiap 2 kamar terdapat 1 perawat yang stand by di connector room, yang bertugas untuk mengobservasi pasien. Selain itu layanan yang di dapat juga dapat dikatakan lengkap karena setiap pasien akan mendapatkan layanan konsultasi dokter yang sifatnya personal.
Selain fasilitas yang lengkap, ruang VVIP dr.Imanoedin juga menyediakan perawat yang kompeten dibidangnya, sehingga dapat memberikan pelayanan yang maksimal.
Didalamnya juga tersedia depo farmasi yang diharapkan dapat mempermudah pasien dalam mendapatkan obat. Layanan gizi yang didapatkan juga bersifat personal.
Ruang VVIP dr. Imanoedin RSUD Blambangan, Banyuwangi yang diresmikan oleh Wakil Bupati, H. Sugirah merupakan salah satu bentuk fasilitas dari banyak pelayanan kesehatan yang bisa dinikmati masyarakat.
"Fasilitas dan layanan ini dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap proses pemulihan pasien. Prioritas utama adalah kepuasan dan kenyamanan untuk keluarga pasien," kata Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Blambangan, Budi Priyambodo, S.STP. (*)